28 Sep 2013

Peril at end house

kalau stephen king udah saya anggap sebagai opah sendiri, begitu juga dengan agatha christie yang saya anggap sebagai omahnya..hahaha, omah AG kali ini bercerita dengan salah satu jagoannya, detektif yang dianggap pesaing berat sherlock holmes, yang terkenal dengan kumis dan teori sel-sel kelabunya, yup.. siapa lagi kalau bukan mr. poirot. berhubung menurut salah satu forum bahwa tgl 15 september kemarin omah AG ulang tahun, maka postingan kali ini dalam rangka hadiah ulang tahun untuk omah AG dari saya (cucumu..). peril at end the house atau dalam versi tejemahannnya memiliki judul hotel majestic ini bercerita tentang liburan mr.poirot yang gagal karena harus menyelesaikan kasus, sepertinya omah AG ingin membuat tagline untuk detektive yang satu ini "dimana ada poirot disitu ada kejahatan".

22 Sep 2013

Katarsis : thriller psychology dalam negri

novel psychothriller indonesia pertama yang saya baca, apa ini memang novel genre tersebut yang pertama di indonesia ? saya ga bisa mengiyakannya, karena saya belum  membaca semua novel dalam negri, jadi takut dibilang sotoy nantinya..hehe. mba anastasia boleh berbangga hati karena ini novel indonesia pertama yang saya beli tahun ini, yup cuma novel ini, karena novel genre favorit saya yang terbit setiap tahunnya bisa dihitung dengan jari khususnya karya penulis dalam negri, karena kebanyakan cuma terbit ulang dengan cover baru, seperti novel-novel abdulah harapap dan mara gd. jadi untuk tetap memenuhi kebutuhan saya akan cerita-cerita mistery penulis luarlah yang jadi pelampiasan..hehe

13 Sep 2013

CELL : novel zombie ala opah king

di halaman terakhir novel ini, tertulis "stephen king novelis yang tidak mempunyai ponsel". oke jadi ini novel yang ditulis opah king berdasakan kegelisahan yang dialaminya tentang sebuah telepon genggam, sebuah ide yang muncul ketika opah king merasa gusar dengan perkembangan teknologi telekomunikasi yang semakin canggih.lalu bagaimana kali ini opah king mengolah sebuah cerita dari ide dasar sebuah benda kecil yang kini jumlahnya semakin menggila, maka dawn of the dead dijadikan latar untuk cerita barunya kali ini. terlihat sekali bahwa opah king sangat mengidolakan film zombie George Romero itu dengan menyebutkan beberapa kali film ini dalam novelnya., yups kali ini opah king bercerita tenang zombie..tapi sayangnnya opah king tak mau menyebut makhluk ciptaannya itu sebagai zombie.., dia lebih suka menyebutnya manusia gila atau manusia ponsel..wtf ???

1 Sep 2013

The twelfth card

jeffery deaver adalah  seorang pakar hukum, seseorang yang udah tahu seluk beluk kriminalitas dalam kehidupan sehari-hari,orang yang setiap harinya ngacak-ngacak berkas-berkas kasus kejahatan, rasanya tidak heran kalau bapak ini menelurkan segambreng novel mistery..hehe ini novel pertama beliau yang saya baca dan butuh waktu seminggu untuk menyelesaikannya,  soalnya The twelfth card  punya segambreng tokoh yang akan membuat kita kelabakan buat mengingatnya, sehingga perlu membolak-balik halaman sebelumnya bagi saya agar bisa mengikuti alur cerita.keliatan banget dalam novel ini  deaver ingin memaksimalkan pengetahuannya mengenai dunia kriminalitas dan kepolisian.dalam The twelfth card  kita akan menemukan istilah ataupun badan organisasi polisi yang masih awam ditelinga kita.
© Pintu Terlarang 2012 | Blogger Template by Enny Law